-->

Jenis Bahan Pembuat Boneka

Mainan anak-anak berbentuk boneka memiliki bermacam-macam bentuk dan ukuran. Bahan pembuatannya pun juga beragam. Meski berbeda-beda, semua terasa lembut ketika dipegang dan aman untuk dimainkan oleh anak-anak.
http://beritaecommerce.blogspot.com/

Apa saja sih, jenis-jenis bahan pembuat boneka? Yuk cari tahu!

1. Nylex
Ciri bahan nylex adalah bulunya pendek  dan teksturnya cenderung kasar. Bahan ini harganya paling murah dibanding bahan pembuat boneka lainnya.

2. Velboa
Velboa adalah bahan bahan boneka yang memiliki bulu pendek. Bahan ini merupakan bahan yang paling sering digunakan untuk membuat boneka karena tersedia dalam berbagai jenis warna, baik terang maupun gelap. Bahan velboa tergolong lembut, enak dibelai, dan tidak rontok.

3. Yelvo
Yelvo hampir mirip dengan velboa, yakni berbulu pendek dan halus. Bahan ini diimpor dari luar negeri. Jika dibandingkan dengan velboa, yelvo lebih halus dan lebih licin, sehingga cenderung lebih sulit dijahit.

4. Rasfur
Rasfur adalah kain pembuat boneka yang memiliki bulu panjang. Anda bisa menemui bahan ini pada jenis boneka beruang. Semakin panjang bulunya, harga boneka juga semakin mahal. Bahan rasfur juga ada yang bertekstur seperti handuk atau gimbal. Biasanya digunakan untuk membuat teddy bear impor.

5. Hyfelt
Ciri bahan hyfelt adalah berbulu panjang dengan tekstur kasar. Biasanya bahan ini digunakan untuk membuat bagian rambut singa.

Jika Anda sedang mencari boneka untuk anak atau keponakan tercinta, belanja saja secara online di Bukalapak.com. Di sini Anda bisa menemukan beragam pilihan boneka yang menarik, lho! Di Bukalapak.com juga tersedia jenis mainan anak lainnya seperti remote control, fun dough, kitchen set, lego, diecast, airsoft gun, sampai koleksi hot wheels.

1 komentar:

avatar

barangkali ada yang perlu kain bahan boneka nylex rasfur velboa snail 08562159949

Click to comment